Pernahkah Anda bermimpi mengustomisasi blog, deskripsi judul, atau tampilan Anda? Anggap paragraf ini sebuah cubitan, karena Anda tak bermimpi. Anda dapat melakukan semua itu dan lebih banyak lagi dari halaman Kustomisasi.
Anda memiliki dua cara yang sama mudahnya untuk mengaksesnya setelah Anda masuk:
- Klik ikon palet di pojok kanan atas tampilan web blog Anda (blogAnda.tumblr.com).
- Pada menu Akun di atas Dasbor, klik ikon roda gigi untuk mengunjungi Pengaturan. Pilih blog Anda dari menu di sisi kanan, lalu klik "Edit Tema."
Selain mengustomisasi tampilan, deskripsi, dan judul blog Anda, Anda juga dapat memilih tema baru dari halaman ini dengan mengeklik "Telusuri Tema" atau dengan mengunjungi tumblr.com/themes.
Komentar
0 komentar
Artikel ditutup - tidak bisa memberikan komentar.